Blusukan dan Bagikan Kaos, Relawan : Kami Siap Menangkan Prabowo-Gibran Satu Putaran!

KUDUS – Relawan Bolone Mase Kudus melakukan kegiatan bagi-bagi Kaos bergambar Prabowo-Gibran di kota Kudus, pada Senin (8/1/2024).

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk kampanye dan dukungan penuh kepada pasangan capres-cawapres Prabowo-Gibran untuk Pemilu 2024.

Ratusan kaos bergambar Prabowo Subianto dan Gibran tersebut disebar kepada berbagai masyarakat. Baik anak muda, bapak-bapak, tukang becak hingga ke kalangan Emak-emak.

“Kegiatan tersebut sebagai bentuk komitmen dan dukungan untuk Prabowo-Gibran agar menang dan menjadi presiden RI,” Kata koordinator Relawan Bolone Mase Kudus, Khanafi.

Ia menyebutkan, ada banyak kegiatan yang dilakukan para relawan Gibran di Kudus ini yang mengkampanyekan dan mengajak masyarakat untuk memilih Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Langkah itu sebagai bentuk totalitas dan loyalitas terhadap sosok Prabowo-Gibran yang dianggap sebagai sosok pemimpin yang visioner. Masyarakat banyak menilai pasangan nomor urut 2 itu adalah sosok pemimpin yang bisa membenahi bangsa Indonesia menjadi semakin maju.

“Kami sebagai relawan yang ada di kota Kudus akan melakukan gerakan dan kegiatan sosial untuk kepentingan bapak Prabowo dan mas Gibran,” lanjutnya.

Sementara itu, Utami, masyarakat setempat menyampaikan terimakasih dan bersyukur atas segala hal yang dilakukan oleh Relawan Gibran yang terus peduli dan membantu masyarakat.

Diakuinya, sejauh ini Relawan Bolone Mase Kudus sudah banyak membantu masyarakat. Baik dalam penyaluran sembako, Susu gratis dan lainnya untuk masyarakat Kudus.

“Alhamdulillah. sangat bersyukur adanya relawan Bolone Mase, karena selama ini aktif memberikan bantuan kepada masyarakat kota Kudus,” ungkapnya.

Related Post